Senin, 15 Desember 2014

Kreasi Model Jilbab Pesta Terbaru

Bagi para kita muslimah yang diundang untuk pergi ke acara pesta, baik itu pesta pernikahan, pesta ulang tahun saudara, pesta dalam rangka acara formal perusahaan, ataupun pesta yang lainnya, tidak usah bingung mau dandan bagaimana. Tidak usah juga repot – repot pergi ke salon dan antri lama, karena sekarang ini kita bisa membuat kreasi jilbab pesta gaya semau kita sendiri.


model jilbab pesta



Kreasi jilbab untuk pesta memang sedikit berbeda dengan kreasi jilbab kegiatan sehari-hari. Biasanya perbedaan terletak di aksesoris yang digunakan juga pada teknik pemakainnya. Biar tidak salah gaya, harus diingat ketika kita hendak berkreasi dengan model jilbab pesta adalah:

    Perhatikan struktur wajah kita. Walaupun banyak juga tutorial mengenai cara mengenakan dan memilih kreasi jilbab pesta, jangan asal memilih model mana yang kita sukai ya. Sesuaikan juga model kreasi jilbab pesta dengan struktur wajah kita. Misalnya saja nih, untuk wajah yang berbentuk bulat jangan meniru kreasi seperti menggunakan banyak aksesoris atau aksen pada bagian samping wajah.

    Perhatikan jenis acara pesta. Ketika ingin mengenakan kreasi jilbab pesta, kita perlu lihat terlebih dahulu jenis acara pestanya. Untuk pesta kelas sederhana seperti pesta makan barbeque yang diadakan di taman dengan teman – teman dan saudara, kita sebaiknya tidak perlu tampil gemerlapan dengan banyak pernak-pernik yang terbuat dari batuan dan perak. Serta usahakan tidak ada aksen terlalu banyak seperti juntaian panjang jilbab karena dikhawatirkan akan mengganggu gerak – gerik kita dalam acara dan mengikuti kegiatan pesta barbeque.

    Perhatikan juga waktu pesta. Ketika diundang untuk menghadiri pesta, perhatikan apakah anda diundang ke pesta yang diadakan di siang hari, malam, atau sore hari sebelum anda memilih kreasi jilbab pesta yang akan anda gunakan untuk menghadiri pesta. Untuk acara pesta yang diadakan siang hari misalnya, sebaiknya nda tidak memakai motif jilbab dan aksen yang terlalu mencolok. Sebaliknya saat malam hari, boleh anda memakai bros – bros yang bervariasi untuk jilbab, gelang – gelang emas atau mutiara, ataupun cincin dari batu mulia.

    Perhatikan juga usia. Kalau anda ingin meniru kreasi jilbab pesta, tentu anda juga perlu menyesuaikan model kreasi dengan usia kita. Misalnya saja bagi para ibu muslimah yang usianya telah mencapai 40 ke atas, hendaknya jangan Berjilbab meniru kreasi jilbab pesta yang digunakan para remaja putrid karena hasilnya nanti bisa terlalu norak dan tidak cocok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar